Mozilla Firefox merupakan salah satu browser PC dengan user yang cukup besar. Tak hanya Windows, Linux, ataupun Mac, hampir semua system operasi mampu di jamahnya. Selain kecepatan menampilkan halaman web, browser ini juga mempunyai berbagai macam fitur tambahan (Add-ons), yang bisa kita bongkar pasang suka-suka. Tepat pada tanggal 26 Juni 2010, Mozilla Firefox merilis versi 3.6.6.
Pada Mozilla Firefox 3.6.6 ini, Mozilla melakukan sedikit modifkasi lagi pada fitur perlindungan terhadap crash. Modifikasi ini bertujuan untuk meningkatkan waktu yang diperbolehkan pada plugin ketika hang atau macet, sebelum akhirnya dihentikan secara paksa. Sama dengan versi Mozilla Firefox 3.6 lainnya, Firefox versi 3.6.6 terbaru ini juga tersedia untuk Windows, Linux dan Mac. Dengan dirilisnya update terbaru dari Firefox ini, sepertinya Mozilla ingin selalu memberikan yang terbaik bagi pengguna browser ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Tinggalkan pesan untuk memberikan saran dan kritiknya. Terimakasih